Berita 1.000-an Pelajar Ramaikan Lomba PMR di SMP 215
13/02/2023

Meruya Utara, Jakarta Barat. Hujan yang turun deras sejak pagi tidak menyurutkan semangat para anggota Palang Merah Remaja (PMR) untuk mengikuti Lomba Kepalangmerahan yang diselenggarakan di SMP Negeri 215 Jakarta, Sabtu (11/2/2023).
Tak kurang dari 1.000 anggota PMR Sekolah Dasar (SD) tingkat Mula dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) tingkat Madya se-DKI Jakarta, Tangerang, dan Bogor siap berkompetisi. Mengusung tema "Generasi Menuju Prestasi Tak Terbatas (GEMPITA)", keterampilan yang dilombakan meliputi Pertolongan Pertama, Perawatan Keluarga, Cerdas Cermat, dan Tandu Darurat.
Selain ajang kompetisi, lomba ini menjadi sarana monitoring dan evaluasi bagi anggota PMR, khususnya di Jakarta Barat.
Lomba menunjukkan sejauh mana keberhasilan mereka dalam mengikuti kegiatan latihan di sekolah masing-masing.
Kegiatan dibuka oleh Ketua Bidang Anggota dan Relawan PMI Provinsi DKI Jakarta, Angger Sutawijaya. Dalam sambutannya, Angger menyatakan, ajang kompetisi ini sangat penting untuk pembinaan dan penjenjangan Palang Merah Remaja (PMR) di DKI Jakarta. "Ke depan kita ada Jumpa Bakti Gembira (JUMBARA) Nasional untuk PMR, diharapkan adik-adik PMR lebih semangat berlatih sehingga kita dapat berjumpa dalam ajang tersebut," ucap Angger.

Kepala SMP Negeri 215 Jakarta Suryana mengucapkan terima kasih kepada PMI Jakarta Barat dan PMI DKI Jakarta yang telah mendukung kegiatan tersebut. "Saya berpesan kepada para peserta untuk selalu menjunjung tinggi sportivitas dan kreativitas, serta peduli kepada sesama. Semua itu merupakan bagian penting dari pembinaan PMR," papar Suryana.
Sementara Ketua PMI Jakarta Barat, Beky Mardani menyambut baik ajang ini yang dapat menjadi media silaturrahmi anggota PMR, sehingga makin terjalin komunikasi untuk saling bertukar pengetahuan dan pengalaman. Ajang seperti ini, kata Beky, juga menjadi salah satu seleksi dalam PMR, khususnya menghadapi event JUMBARA Nasional.
Hadir pula di kegatan ini, Ketua Bidang Pendidikan dan Pelayanan Masduki, Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan, Sosial, RS dan Pelayanan Donor darah Dyah Retnaningrum, serta Kepala Markas Nasrun Nadjib beserta jajaran staf.
Keluar sebagai Juara Umum tingkat Madya SMP Amaliyah Jakarta Selatan, sedangkan Juara Umum tingkat Mula SD Negeri 08 Kebon Jeruk Jakarta Barat. Selamat Untuk para pemenang! (Kiki)
sumber : https://pmijakartabarat.or.id/
Tak kurang dari 1.000 anggota PMR Sekolah Dasar (SD) tingkat Mula dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) tingkat Madya se-DKI Jakarta, Tangerang, dan Bogor siap berkompetisi. Mengusung tema "Generasi Menuju Prestasi Tak Terbatas (GEMPITA)", keterampilan yang dilombakan meliputi Pertolongan Pertama, Perawatan Keluarga, Cerdas Cermat, dan Tandu Darurat.
Selain ajang kompetisi, lomba ini menjadi sarana monitoring dan evaluasi bagi anggota PMR, khususnya di Jakarta Barat.
Lomba menunjukkan sejauh mana keberhasilan mereka dalam mengikuti kegiatan latihan di sekolah masing-masing.
Kegiatan dibuka oleh Ketua Bidang Anggota dan Relawan PMI Provinsi DKI Jakarta, Angger Sutawijaya. Dalam sambutannya, Angger menyatakan, ajang kompetisi ini sangat penting untuk pembinaan dan penjenjangan Palang Merah Remaja (PMR) di DKI Jakarta. "Ke depan kita ada Jumpa Bakti Gembira (JUMBARA) Nasional untuk PMR, diharapkan adik-adik PMR lebih semangat berlatih sehingga kita dapat berjumpa dalam ajang tersebut," ucap Angger.

Kepala SMP Negeri 215 Jakarta Suryana mengucapkan terima kasih kepada PMI Jakarta Barat dan PMI DKI Jakarta yang telah mendukung kegiatan tersebut. "Saya berpesan kepada para peserta untuk selalu menjunjung tinggi sportivitas dan kreativitas, serta peduli kepada sesama. Semua itu merupakan bagian penting dari pembinaan PMR," papar Suryana.
Sementara Ketua PMI Jakarta Barat, Beky Mardani menyambut baik ajang ini yang dapat menjadi media silaturrahmi anggota PMR, sehingga makin terjalin komunikasi untuk saling bertukar pengetahuan dan pengalaman. Ajang seperti ini, kata Beky, juga menjadi salah satu seleksi dalam PMR, khususnya menghadapi event JUMBARA Nasional.
Hadir pula di kegatan ini, Ketua Bidang Pendidikan dan Pelayanan Masduki, Ketua Bidang Pelayanan Kesehatan, Sosial, RS dan Pelayanan Donor darah Dyah Retnaningrum, serta Kepala Markas Nasrun Nadjib beserta jajaran staf.
Keluar sebagai Juara Umum tingkat Madya SMP Amaliyah Jakarta Selatan, sedangkan Juara Umum tingkat Mula SD Negeri 08 Kebon Jeruk Jakarta Barat. Selamat Untuk para pemenang! (Kiki)
sumber : https://pmijakartabarat.or.id/