Berita Tanamkan Tanggap Bencana Sejak Dini, SIT Citra Az Zahra Gelar Simulasi Bencana Gempa
07/01/2023

SIT Citra Az Zahra bekerja sama dengan PMI Jakarta Barat melakukan simulasi bencana gempa bumi, Kegiatan diikuti oleh para siswa, guru, dan tenaga kependidikan pada Jumat (6/1/2023) di lingkungan SIT Citra Az Zahra, Kembangan, Jakarta Barat.
Bunyi sirene yang tiba-tiba meraung menjadi penanda dimulainya simulasi tersebut. Berbagai tindakan dan upaya menyelamatkan diri dan menyelamatkan orang lain pun dilakukan sesuai prosedur penyelamatan dan pertolongan.
Semua guru di dalam kelas memberi instruksi kepada siswa-siswi untuk mengambil posisi berjongkok, berlindung di bawah meja, serta melindungi kepala menggunakan tas atau kursi. Setelah aman, seluruhnya keluar kelas dan berkumpul di titik aman.
Kepala SIT Citra Az Zahra, Yulianti menyampaikan terima kasih atas kehadiran tim dari PMI Jakarta Barat yang memberikan pelajaran mitigasi bencana kepada anak-anak didiknya.
"Semoga dengan adanya simulasi ini, para siswa dan guru mendapatkan wawasan tentang kebencanaan dan mengetahui apa yang harus dilakukan untuk menyelamatkan diri jika terjadi bencana agar tidak berakibat fatal," ujar dia.
Simulasi bencana sangat penting untuk mengantisipasi jatuhnya banyak korban jika terjadi bencana gempa bumi, apalagi wilayah Pulau Jawa termasuk wilayah rawan terjadi gempa bumi. Setiap sekolah diharapkan mempunyai sikap dan perilaku yang tanggap, serta melakukan tindakan yang benar sesuai prosedur yang diajarkan saat kondisi darurat.(icul/endang)
Bunyi sirene yang tiba-tiba meraung menjadi penanda dimulainya simulasi tersebut. Berbagai tindakan dan upaya menyelamatkan diri dan menyelamatkan orang lain pun dilakukan sesuai prosedur penyelamatan dan pertolongan.
Semua guru di dalam kelas memberi instruksi kepada siswa-siswi untuk mengambil posisi berjongkok, berlindung di bawah meja, serta melindungi kepala menggunakan tas atau kursi. Setelah aman, seluruhnya keluar kelas dan berkumpul di titik aman.
Kepala SIT Citra Az Zahra, Yulianti menyampaikan terima kasih atas kehadiran tim dari PMI Jakarta Barat yang memberikan pelajaran mitigasi bencana kepada anak-anak didiknya.
"Semoga dengan adanya simulasi ini, para siswa dan guru mendapatkan wawasan tentang kebencanaan dan mengetahui apa yang harus dilakukan untuk menyelamatkan diri jika terjadi bencana agar tidak berakibat fatal," ujar dia.
Simulasi bencana sangat penting untuk mengantisipasi jatuhnya banyak korban jika terjadi bencana gempa bumi, apalagi wilayah Pulau Jawa termasuk wilayah rawan terjadi gempa bumi. Setiap sekolah diharapkan mempunyai sikap dan perilaku yang tanggap, serta melakukan tindakan yang benar sesuai prosedur yang diajarkan saat kondisi darurat.(icul/endang)